Pertama Kali HUT RI ke 79 Dilaksanakan Hibrid, Jokowi Prioritaskan Masyarakat Sekitar IKN

Category: Ekonomi | Posted date: Kamis, 8-Aug-2024 19:30 | Posted by: Ugu



Helotimorleste- Istana Kepresidenan mengundang 1.400 tamu untuk menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada 17 Agustus 2024.

Presiden Joko Widodo memprioritaskan undangan untuk masyarakat sekitar IKN. Deputi Protokol dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, menyatakan bahwa tokoh masyarakat, agama, dan budaya akan diundang sesuai arahan Presiden Jokowi untuk mempererat hubungan dengan warga sekitar IKN.

“Sesuai arahan Bapak Presiden Jokowi, agar masyarakat di sekitar IKN menjadi prioritas utama,” melalui pesan singkat kepada awak media, Kamis, 8 Agustus 2024.

Baca juga: Masyarakat Sangat Antusias Hadiri Upacara HUT RI di IKN, Sampai Nolak-nolak

Upacara ini merupakan yang pertama kali diadakan di IKN, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, dan akan dilakukan secara hibrid dengan Istana Merdeka di Jakarta.

Presiden Jokowi akan memimpin upacara di IKN bersama presiden terpilih Pilpres 2024, Prabowo Subianto, sementara Wakil Presiden Ma’ruf Amin akan memimpin upacara di Jakarta bersama wakil presiden terpilih sekaligus putra sulung Jokowi, Gibran Rakabuming Raka.

Selain masyarakat setempat dan presiden terpilih, mantan presiden, pimpinan lembaga negara, menteri, Panglima TNI, Kapolri, dan pegawai juga akan diundang. Persiapan terus dilakukan untuk memastikan acara berjalan lancar dan memberikan kenyamanan bagi tamu yang hadir.***