Penyebab Warga Chiapas Kecanduan Coca-Cola, 2,2 L per Hari, Strategi Marketingnya Plus-plus

Category: Ragam | Posted date: Minggu, 18-Aug-2024 08:32 | Posted by: Ugu



HeloTimorLeste- Oke, jadi gini guys. Di Chiapas, Meksiko masyarakatnya ternyata lebih doyan minum Coca-Cola daripada minum air biasa! Mereka sampai menghabiskan sekitar 2,2 liter Coke per hari. bahkan bayi pun sudah terpapar Coca Cola, Gila kan?

Coca-Cola kayaknya ada di mana-mana di sana dan harganya mirip banget sama air. Bukan buat ngemil, tapi mereka justru pakai Coca-Cola buat menjaga agar tetap terhidrasi sepanjang hari. Ironisnya, banyak yang enggak sadar kalau mereka udah kecanduan!

Minuman ikonik ini udah ada di Chiapas lebih dari 50 tahun dan udah jadi bagian dari budaya lokal. Saking terkenalnya, sampai-sampai orang-orang enggak bisa bayangin hidup tanpanya. Rata-rata orang Meksiko konsumsi Coke sekitar 160 liter per tahun, sedangkan orang Chiapas? Mereka bisa minum 821,25 liter! Itu artinya hampir 16 liter per minggu atau 2,2 liter setiap hari.

Baca juga: Alasan Kejutan Taktis dari Ukraina Membuat Rusia Sempoyongan

Awal mula populer ini julukan Coca-Cola terjadi sejak tahun 1960-an, saat para pemimpin adat di Chiapas mulai jualan minuman ringan. Mereka sampai-sampai ganti air biasa dengan Coke dalam ritual-ritual suci keagamaan mereka. Dan boom, Coca-Cola jadi simbol kekuatan spiritual bagi mereka.

Ketika pabrik Coca-Cola dibuka di San Cristóbal de las Casas, harga Coke jadi makin murah dan marketingnya juga makin brutal. Bayangin, mereka pasang billboard dengan model Pribumi dan slogan dalam bahasa lokal.

Baca juga: Waduh Megawati Hambat Regenerasi PDIP Sebab Tidak Mau Mundur dari Ketum, Ayo Kita Bahas

Menurut OdityCentral, Selain itu pabrik ini dapet akses 300.000 galon air per hari, sementara penduduk setempat sering kali hanya dapat jatah air minum seminggu sekali, wah menang perusahaannya guys

Seorang dokter di sana, Marcos Arana, bilang kalau kecanduan Coke dimulai dari kecil. Data menunjukkan, sekitar 15% anak-anak Pribumi usia satu atau dua tahun udah hobi banget minum soda, sementara ada juga 3% bayi di bawah enam bulan yang udah terpapar minuman ini.

Baca juga: dr Aswadi Sebut Akupuntur Bisa Digunakan Untuk Pendamping Pengobatan Diabetes

Sayangnya, dampak dari kecanduan ini cukup mengerikan. Diabetes jadi penyebab kematian kedua terbanyak di Chiapas, dengan sekitar 3.000 kematian setiap tahunnya. Gigi juga banyak yang rusak karena konsumsi gula yang berlebihan. Meski tahu bahaya, banyak orang tetap enggan berhenti ngopi Coke.

Jaime Page Pliego, penulis studi tentang kecanduan Coca-Cola di Chiapas, bilang meski ada yang sudah kena diabetes, mereka tetap pengin minum Coke. “Mereka enggak bisa bayangin hidup tanpa soda,” ujarnya. Sadis kan?.***