Helo Timor Leste

Dapat Pujian Dari CEO PSIS Semarang Performa Gali Freitas Semakin Bagus, Kini Mulai Dilirik Klub Lain

Dodo Hawe - Olahraga -> Sepakbola
Selasa, 25 Jul 2023 13:07
    Bagikan  
BERSINAR
instagram @psisofficial

BERSINAR - Penampilan pemain asal Timor Leste, Paulo Gali Freitas semakin bersinar di laga Liga 1 Indonesia 20223/2024 bersama klub PSIS Semarang.

HELOTIMORLESTE.COM - Penampilan pemain asal Timor Leste, Paulo Gali Freitas bersama klub PSIS Semarang dalam beberapa pekan ini membuat kesan positif dari sejumlah klub lain di Indonesia.

Terbaru di PSIS Semarang, Gali Freitas tampil sebagai pemain starter yang sebelumnya hanya sebagai pemain pengganti.

Namun sejak penampilannya sebagai pemain starter Gali mencetak mampu mencetak beberapa gol.

Da penampilan terakhirnya Gali Freitas kembali mencetak gol saat PSIS Semarang menghadapi PSS Sleman pada laga Jumat (21/7/2023).

Baca juga: Pemain Timor Leste Paulo Gali Freitas Selalu Bersinar Dalam Setiap Petandingan Bersama PSIS Semarang

Dalam laga pekan keempat itu Gali tampil mengesankan dengan mencetak gol indah, memaksimalkan umpan jarak jauh dari rekan satu timnya, Wahyu Prasetyo.

Dari empat kali tampil di awal sebagai pemain pengganti Gali berhasil mencetak dua gol dan satu kali assist.

Penampilan prima pria bernama lengkap Paulo Domingos Gali da Costa Freitas mendapat perhatian khusus dari CEO PSIS, Yoyok Sukawi.

Manajemen PSIS Semarang sedang menyiapkan rencana kontrak jangka panjang dengan pemain asal Timor Leste itu.

Baca juga: PSIS Menang Melawan Persebaya, Ribuan Netizen Puja-puji Paulo Gali Freitas

Lantas Yoyok pun juga menilai jika penampilan Gali Freitas ini langsung bisa beradaptasi dengan baik bersama skuad Mahesa Jenar.

Lebih jauh Yoyok mengungkapkan jika saat ini pemain kelahiran Dili, Timor Leste ini mulai dilirik tim lain, termasuk dari luar negeri.

Namun demikian manajemen PSIS Semarang tidak akan melepas Gali Freitas kepada klub manapun.

"Gali Freitas tidak dijual, dia akan bersama PSIS Semarang," jelas Yoyok kepada wartawan di Semarang, Minggu (23/7/2023).

Untuk itu agar Gali Freitas tidak lepas ke tangan lain, kemudian Yoyok berniat memagari Gali Freitas dengan memperpanjang kontrak untuk waktu yang lama.

Baca juga: Pemain Timor Leste Gali Freitas Dapat Sanjungan Netizen, Saat Gol Kedua Carlos Fortes Menendang Bola Sambil Duduk

"Selama Gali Freitas kerasan bersama PSIS Semarang, manajemen pasti tidak akan menjualnya," kata Yoyok optimis.

Pada awal PSIS Semarang mengontrak Gali Freitas, beberapa pihak meragukan kemampuannya ternyata Gali sangat cepat beradap tasi, sehingga bermainnya pun tanpa beban.

Yoyok mengakui masuknya pemain beranak satu ini, disebut sebagai pembelian yang berhasil, karena sepakbola Indonesia itu yang sulit adalah adaptasinya.

Baca juga: Begini Komentar Gali Freitas, Terkait Laga Perdananya Bersama PSIS Semarang

Biasanya para pemain dari luar Indonesia yang sukses bermain dengan bagus di Indonesia jika mereka mampu beradaptasi denganc cepat.

Sementara Gali datang ke PSIS Semarang terus beradaptasi dan itu terjadi lebih cepat dan lebih bagus, dan itu ciri pemain yang akan sukses di kompetisi Indonesia.

Pujian Yoyok kepada Gali Freitas sepertinya bukan isapan jempol, ia menilai permainan Gali di PSIS Semarang lebih bagus ketimbang saat ia berkostum di salah satu klub di negaranya, Timor Leste.

Ketika Gali Freitas berada di PSIS Semarang performanya lebih bagus, ini memandakan jika iklim sepakbola Indonesia cocok cocok buat dia, khususnya di PSIS Semarang. **