Helo Timor Leste

HP Dicharge Meledak, Mahasiswa UNM Tewas, Berikut Tips Agar HP Tidak Meledak

Selasa, 20 Jun 2023 14:18
    Bagikan  
Ledakan
Istimewa

Ledakan - Ledakan Gegara hp di charge

HELOTIMORLESTE.COM -

Muhammad Yunus Mahendra (MYH, 24 tahun) tewas di dalam kamar rumahnya usai handphone (HP) yang dipegangnya meledak saat dicas, Korban berikut kamar tampak gosong akibat peristiwa tersebut.

Dalam foto tampak jasad Mahasiswa Universitas Negeri Makassar (UNM) tersebut sedang terbaring dan mengalami luka bakar hebat dan seluruh perabotan seperti kipas dan alat elektronik lainnya berserakan dalam kondisi hangus.

Baca juga: SBY Bermimpi Bertemu dengan Presiden RI Terpilih ke-8 Bersama Jokowi dan Megawati

MYH ditemukan tewas di kamar rumahnya di Jalan Inspeksi Pam, Kelurahan Batua Lorong 1, Kecamatan Manggala, Makassar pada Minggu (18/6) sekitar pukul 15.30 Wita.

Korban diduga meninggal karena tersengat arus pendek listrik saat main ponsel karena dalam posisi menegang HP. Korban pertama kali ditemukan adiknya bernama Vira (18) yang curiga dengan bau menyengat di rumahnya.

"Mendapati korban dalam keadaan gosong terbaring dan di genggaman tangan kiri memegang handphone yang diduga tersengat listrik arus pendek," kata Kasi Humas Polrestabes Makassar Kompol Lando KS dalam keterangannya, Minggu (18/6).

Baca juga: Terobsesi Tinggi Badan, Anak-anak Korea Dicekoki Hormon Pertumbuhan

Sebagai informasi, awak media berusaha mencari penyebab mengapa HP bisa meledak dari seorang pakar ekektronika yang dirangkum sebagai berikut.

1. Menggunakan charger palsu atau tidak orisinil, sehingga spesifikasi tidak sama.

2. Kondisi handphone tidak dalam kondisi yang baik, namun masih bisa digunakan, bisa menimbulkan panas berlebih yang ujungnya menicu ledakan.

Baca juga: Liz Salah Satu Anggota IVE Girl Band Korsel yang Paling Dicari, Netizen: Sangat Murni!

3. Bila suhu handphone panas yang tidak seperti biasanya, segera lepas charger dan bila perlu dimatikan, panas bisa menimbulkan HP meledak.

4. Baterai yang tidak orisinil, tidak sesuai spesifikasi atau bahkan kualitasnya buruk, bisa memicu ledakan.

5. Menumpuk handphone dengan benda- benda lain yang menyebabkan sirkulasi panas terhambat.***