Helo Timor Leste

52 Unit Kapal Nelayan Habis Terbakar di Pelabuhan Jongor Tegal, Reserse Tengah Menyelidiki Penyebabnya

Ugu - Ragam
Selasa, 15 Aug 2023 19:11
    Bagikan  
PULUHAN KAPAL SANDAR TERBAKAR-
tangkap layar video @pemalang_update

PULUHAN KAPAL SANDAR TERBAKAR- - Kebakaran menimpa puluhan kapal nelayan yang sedang labuh di pelabuhan Jongor kota Tegal, Jawa Tengah, Selasa siang 15 Agustus 2023.

HELOTIMORLESTE.COM -Sedikitnya 52 unit perahu nelayan yang sedang berlabuh di pelabuhan Jongor, kota Tegal, Jawa Tengah, terbakar habis, Senin malam 14 Agustus 2023.

Saat dkonfirmasi, kabid humas polda Jawa Tengah, kombes pol Satake Bayu Setianto di Semarang, Selasa dinihari, membenarkan terjadinya peristiwa yang merugikan masyarakat nelayan itu.

"Data sementara ada 30 kapal yang terbakar saat bersandar di pelabuhan Jongor," kata dia saat itu. Namun menurut detik.com, Selasa 15 Agustrus 2023, tercatat jumlah perahu nelayan yang terbakar sebanyak 52 unit.

Puluhan kapal terbakar sejak Senin malam, 14 Agustus 2023. Kebakaran diketahui terjadi sekitar pukul 18.15 wib.

Baca juga: Dua Pria Berbuat tak Senonoh di Bandar Lampung, Saksi: Pada Saat Saya Lihat Ternyata Mereka Lagi Kayak Gitu!

"Situasi pagi ini pukul 07.35 di Pelabuhan Jongor Tegal, update terakhir 52 kapal terbakar," ungkap Kepada Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Jawa Tengah Komisaris Besar Satake Bayu Setianto, seperti diungkap tempo.co.

Kambes Pol Satake menyampaikan informasi awal bahwa api pertama kali diduga berasal dari KM Kurnia Jaya yang sedang bersandar.

Baca juga: Inilah Bocoran Konsep Free Trade Zone Indonesia di Perbatasan Timor Leste yang Digagas Gubernur NTT



Namun, saat ditanya apa penyebab kebakaran itu, lanjut dia, masih dalam penyelidikan oleh Satuan Reserse Kriminal Polres Tegal Kota.

Untuk mengatasi kebakaran perahu itu, setidaknya dikerahkan 10 unit pemadam kebakaran,  dua mobil meriam air milik polres Tegal Kota dan Brebes dikerahkan untuk pemadaman kebakaran.

Menurut Bayu, tidak ada korban jiwa dalam kebakaran kapal tersebut. ***