Helo Timor Leste

Setelah Moncer di PSIS Semarang, Gali Freitas Kini Banyak Tawaran Klub Lain di Indonesia dan Luar Negeri

Dodo Hawe - Olahraga -> Sepakbola
Jumat, 13 Oct 2023 11:02
    Bagikan  
GALI FREITAS
instagram @psisofficial

GALI FREITAS - Gali Freitas saat menjalani sesi latihan di kandang PSIS Semarang

HELOTIMORLESTE.COM - Pemain asal Timor Leste, Gali Freitas memeliki karier sepak bola yang cemerlang setelah bermain di Liga 1 Indonesia 2023.

Gali Freitas resmi didatangkan skuad PSIS Semarang pada 2 Juni 2023 lalu, kemudian pria berusia 18 tahun itu mencatat debutnya di Liga 1 pada 3 Juli 2023.

Momen itu terjadi saat Laskar Mahesa Jenar membungkam Bhayangkara FC dengan skor 3-1, Gali pun bergabung dengan penampilan yang impresif.

Sejak penampilannya bersama PSIS Semarang Gali Freitas menununjukkan kemampuan yang memikat para suporter Panser Biru hingga Gali pun berhasil menyumbangkan sejumlah gol.

Baca juga: PSIS Semarang Miliki Pemain Sayap Top Termasuk Gali Freitas, CEO Mengincar Ramadhan Sananta

Sejauh ini produktifitas gol yang diciptakan oleh mantan pemain Karketu Dili FC ini berhasil mengoleksi sebanyak 6 gol dan tiga asis dalam 14 kali penampilannya bersama PSIS Semarang.

Gol yang diciptakan Gali Freitas merupan gol terbanyak kedua di di antara para pemain PSIS Semarang setelah Carlos Fortes yang mengoleksi sebanyak 7 gol.

Moncernya Gali Freitas bersama PSIS Semarang ternyata membuat incara sejumlah klub di Liga 1 Indonesia bahkan beberapa klub dari luar negeri.

Hal ini diungkapkan oleh Chief Executive Officer (CEO) PSIS Semarang, Yoyok Sukawi yang mengakui jika dirinya kerap mendapat godaan dari klub lain agar melepas Gali Freitas.

Baca juga: Gara-gara Pelanggaran Terhadap Gali Freitas, PSIS Semarang Dapat Hadiah Tendangan Penalti

Menurut bos PSIS Semarang ini mengatakan jika pemain Timnas Timor Leste ini, banyak yang menanyakan jika Gali Freitas kapan dilepas.

"Saat saya bertemu dengan kawan-kawan presiden dari klub lain rata-rata menanyakan apakah pemain Gali Freitas dilepas enggak," kata Yoyok kepada wartawan di Semarang, Kamis (13/10/2023).

Melihat situasi itu, Yoyok pun kemudian menjawab jika tidak mungkin menjual Gali Freitas, karena saat ini dia menjadi andalan PSIS Semarang dan idola baru di Kota Semarang.

Baca juga: Gali Freitas Semakin Berjaya di Liga Indonesia Bersama PSIS Semarang, Nilai Transfer Pemain Timor Leste ini Mencapai Tiga Miliar Rupiah

Yok kemudian menjelaskan jika dirinya akan berusaha mempertahankan Gali Freitas mati-matian demi kemenangan skuad Mahesa Jenar.

"Saya rasa yang paling utama adalah hatinya Gali sudah di sini. Pasti saya akan berusaha mati-matian mempertahankan dia. Gali Freitas not for sale," tambah Yoyok.

Menurut Yoyok dia pun sudah beberapa kali menerima surat tawaran untuk untuk membeli Gali Freitas, namun dia pun enggan berbicara soal harga karena pemain ini tidak akan dilepas.

Baca juga: Wacana Netizen Indonesia ingin Naturalisasi Gali Freitas, Ternyata Tidak Mungkin

Kata Yoyok tawaran dari klub lain memang sudah datang, tetapi baru berupa surat minat, dan belum menentukan harga dan PSIS Semarang tidak akan menentukan harga untuk dia.

Sementara menurut trasfermarkt pria yang memiliki tinggi badan 1,65 meter ini harga pasar Gali Freitas sejak 17 Agustus 2023 lalu sduah mencapai Rp3,04 miliar.

Baca juga: Gali Freitas dan Elias Mesquita Bersama Timnas U-23 Timor Leste, Bakal Hadapi Laga Neraka Melawan Kuwait

Seperti kita ketahui Paulo Gali Freitas sejak bergabung dengan PSIS Semarang kini menjadi peman andalan skuad Mahesa Jenar dengan gaya bermainnya yang impresip.

"Gali Freitas sekarang ini menjadi andalan PSIS Semarang. Hingga saat ini sebenarnya dia masih banyak diminati banyak klub baik dari Indonesia maupun luar negeri," kata bos PSIS Semarang ini.**