Helo Timor Leste

Seorang Anggota Dewan dari Kabupaten Kolaka Meninggal Dunia di Hotel Kendari, setelah Pijat Refleksi

Senin, 9 Oct 2023 08:43
    Bagikan  
ANGGOTA DEWAN MENINGGAL DUNIA SETELAH DIPIJAT
tanggkap layar video @kendariinfocom/ instagram

ANGGOTA DEWAN MENINGGAL DUNIA SETELAH DIPIJAT - Seorang anggota dewan dari kabupaten Kolaka, meninggal dunia di sebuah hotel di Jl. Sufu Yusuf, Kendari, setelah mendapatkan jasa layanan pijate refleksi.

HELOTIMORLESTE.COM - Seorang pria ditemukan tewas di dalam kamar hotel yang berlokasi di Jalan H. Supu Yusuf, Kelurahan Korumba, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari, Senin dini hari, 9 Oktober 2023.


Berdasarkan informasi dari saksi, disebutkan malam itu anggota dewan itu memangil jasa perempuan tukang pijet refleksi ke kamarnya. Perempuan tersebut berinisal E, 38.

“Saya sempat pijat kaki sama betisnya,” kata E kepada Kendariinfo. 

Namun, usai melakukan pijat refleksi, korban masuk ke dalam kamar mandi dan membersihkan badan. Sedangkan E berencana pergi.

“Tiba-tiba, saya mendengar bunyi keras dalam kamar mandi,” tambahnya. 

Baca juga: Opini: Kaum Muda Membentuk Pembangunan Berkelanjutan di Timor Leste

Pria yang ditemukan tewas dalam kamar hotel di Jalan H. Supu Yusuf, Kelurahan Korumba, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari, Senin, ternyata merupakan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Kolaka.

Informasi yang dihimpun Kendariinfo, pria tersebut berinisial SU, kader Partai Perindo Kabupaten Kolaka. Korban sendiri adalah kader terbaik Partai Perindo Kolaka. Bahkan, ia sedang mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Sultra.

Baca juga: Pekerja Alami Penurunan Kesehatan yang Mengkhawatirkan setelah Pulang ke Timor Leste



“Benar, korban adalah anggota DPRD Kolaka. Kader salah satu partai,” kata Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Fitrayadi saat ditemui Kendariinfo.

Belum diketahui pasti penyebab kematian korban, saat ini jenazah korban telah dibawa ke RS Bhayangkara Kendari untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. ***