Helo Timor Leste

Presiden Ramos Horta Sahkan APBN Timor Leste Sebesar 1,7 Miliar Dollar Amerika

Dodo Hawe - Nasional
Sabtu, 2 Sep 2023 16:15
    Bagikan  
Dollar
Other

Dollar - Dollar

HELOTIMORLESTE.COM - Setelah melalui proses pembahasan sengit dan persetujuan Parlemen Nasional Revisi Aggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) Timor Leste akhirnya disahkan.

Presiden Timor Leste, Jose Ramos Horta telah mengesahkan Revisi APBN Timor Leste tahun 2023 sebesar US $1,77 miliar.

Pengesahan itu melalui keputusan Presiden Republik Timor-Leste, Jose Ramos Horta berdasar pengesahan usulan aturan hukum usulan aturan hukum No.17/2023 tanggal 29 agustus 2023 tentang Revisi Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) tahun 2023, sebesar $1,77 miliar.

Baca juga: Pemerintahan Baru Timor Leste Mengusulkan Anggaran 2023 Sebesar 2,1 Miliar Dollar Amerika

Selanjutnya setelah di sahkan oleh presiden, Revisi APBN tertanggal 29 Agustus 2023 dipublikasikan pada lembaran negara Jurnal da Republica, tanggal 1 September 2023 pukul 09.45 WITL.

Lebaran negara itu bertuliskan, Perubahan struktur organik Pemerintahan yang dilakukan melalui Keputusan aturan hukum No.46/2023, tanggal 28 Juli, pada struktur Pemerintahan Konstitusi ke-IX dan memerlukan penyesuaian judul APBN Umum, dengan tujuan untuk mengoptimalkan pengelolaan sumber daya masyarakat.

Adapun penyaluran APBN yang sudah disahkan Presiden Timor Leste, Jose Ramos Horta selanjutnya akan dilaksanakan oleh pemerintahan Konstitusinal ke-9 di bawah pimpinan Perdana Menter Kay Rala Gusmao.

Baca juga: Sekjen Karketu FC Minta FFTL dan LFTL Percepat Pembayaran 60 Persen dari Anggaran Hibah Klub

Anggaran APBN itu nantinya akan dialokasikan untuk sektor beberapa sektor antara lain:

1. Sektor Ekonomi sebesar US $439.060
2. Sektor Perumahan dan Infrastruktur kolektif sebesar US $24.965.254
3. Sektor Kesehatan sebesar US $94.411.189
4. Sektor Pendidikan sebesar US $136.974.446
5. Sektor Jaminan Sosial sebesar US $253.389.284

Baca juga: Tak Cukup Jabatan 9 Tahun, Kades Gelar Demo Lagi Tuntut Anggaran 10 Persen dari APBN

Dengan adanya revisi ini, jumlah transfer resmi dari dana perminyakan yang sebelumnya sebesar US $1,35 miliar turun menjadi US $1,21 miliar.

Untuk meringankan beban rakyat Timor Leste akibat dampak inflasi dan kenaikan biaya hidup masyarakat, pemerintah akan melakukan penyesuaian tarif pajak konsumsi selektif dan bea masuk impor yang berlaku tahun 2023.

Hal ini dilakukan guna melindung daya beli masyarakat yang diakibatkan dari adanya inflasi yang terjadi selama ini.

Baca juga: Gelora Bung Karno Termasuk 10 Besar Stadion Bola Terbaik Dunia, Anggaran 12.5 Juta Dolar Dibangun Uni Soyet

Sedankan untuk mengontrol rekening publik, pengeluran dalam APBN Timor leste tahun 2023 akan dikurangi.

Begitu juga untuk jumlah transfer yang berasal dari dana perminyakan, yang mencerminkan komitmen pemerintah untuk menjamin keberlanjutan keuangan negara. **