Helo Timor Leste

Tren Postif Dua Pemain Asing Singo Edan Jualian Guevara dan Gilbert Alvarez Saat Dimainkan Lawan Persik

Dodo Hawe - Olahraga -> Sepakbola
2023-11-28 15:48:09
    Bagikan  
Tren Postif Dua Pemain Asing Singo Edan Jualian Guevara dan Gilbert Alvarez Saat Dimainkan Lawan Persik

HELOTIMORLESTE.COM - Dua pemain asing Arema FC, Jualian Guevara dan Gilbert Alvarez memberikan tren positif saat dimainkan pada laga pekan ke-20 melawan Persik Kediri.

Hanya saja dalam laga itu durasi di antara kedua pemain asal Kolombia dan Bilivia itu berbeda Jualian Guevara di mainkan full time sedang Gilbert dimainkan selama 5 menit.

Sayangnya Julian yang bermain sebagai gelandang bertahan mendapatkan kartu kuning di menit ke 53, menjadi kesan negatif dalam laga perdananya itu.

Julian bisa dimainkan lebih lama di tim Singo Edan, lantara sudah lebih lama bergabung dengan Arema sejak 10 hari yang lalu.

Baca juga: Persik Beruntung Hadapi Arema Dengan 10 Pemain, Hasil Akhir Naik Keperingkat Ketujuh Klasemen Sementara

Sedang Gilbert tiba belakangan, sehingga tidak memungkinkan untuk berlaga dalam waktu lama.

Sejauh ini pelatih Arema FC, Fernando Valente menilai Julian punya waktu banyak untuk bermain, dia pemain bagus di lapangan tengah dan bisa beradaptasi lebih cepat.

Menurut Fernandi Julia Guevara bisa menjadi kekuatan utama Arema di laga melawan Persik kemarin.

Sedang Gilbert kemarin hanya sebagai pengganti bermain selama 5 menit menggantikan Dedik Setiawan, sehingga dalam waktu yang singkat Gilbert belum bisa saksikan keandalannya.

Baca juga: Alasan Persik Kediri Menang dengan Arema FC, di Bali 27/11

Praktis dalam waktu sesingkat itu, tak banyak bersentuhan dengan bola, Gilbert baru datang dua hari lalu dari negaranya.

"Dia butuh waktu. Saya berharap dia bisa membantu kita, lebih agresif, dan mampu mencetak gol. Itu yang kita mau, tapi itu butuh waktu,” ujar pelatih asal Portugal ini.

Pelatih Arema FC Fernando Valente mengaku kecewa dengan kekalahan tim pada pekan ke-20 Liga 1 2023/25.

Ia kecewa karena telah bekerja keras di sesi latihan namun hasil belum berpihak.

Baca juga: Renan Silva Telah Pulih Bisa Berkolaborasi dengan Ze Valente, Persik Makin Ganas Hadapi Arema FC

Sehingga target 3 poin perdana di putaran kedua urung diwujudkan dalam laga tersebut.

"Kami telah melakukan yang terbaik yang kami bisa untuk mendapatkan tiga poin. Jadi pertandingan itu hasilnya mengubah yang kami harapkan," katanya.

Tentu saja ia melihat upaya pemain untuk meraih kemenangan sudah terlihat. Namun peluang-peluang yang tercipta gagal dikonversi menjadi gol.

"Terlalu lambat jalannya bola. Banyak berhenti di pertandingan. Banyak pelanggaran sehingga bola berhenti. Selalu sejak awal di babak pertama lawan terus mencari waktu untuk menciptakan peluang. Tentu saja ini harus ditingkatkan karena kami bermain sepak bola," tutur Fernando Valente.

Baca juga: Pelatih Arema FC Akan Mempersiapkan dengan Cara Seperti ini untuk Menghadapi Macan Putih yang Makin Mengerikan

Tak hanya itu, tim berjuluk Singo Edan itu juga harus bermain dengan 10 pemain usai Jayus Hariono diganjar kartu merah pada awal-awal babak kedua.

Hal ini diakui pelatih asal Portugal itu menjadi kendala. Tetapi meski gagal mewujudkan target 3 poin pada laga itu, dia meminta pemain untuk bangkit dan lebih percaya diri untuk menatap laga berikutnya.

Evaluasi tentu akan dilakukan jajaran pelatih untuk memperbaiki organisasi permainan tim.

Baca juga: Derby Keluarga, Hanya Ada di Persik Melawan Arema FC Pada Laga ke-20 Liga 1 Indonesia 2023

"Kami tidak pernah menyerah. Kami harus percaya bisa mengubah situasi ini dengan opsi yang kami punya. Serta datangnya pemain baru," tegasnya.

Senada dengan pelatih, gelandang Arema FC Arkhan Fikri mengaku kecewa dengan kekalahan itu.

Namun menurutnya hasil tersebut harus segera dilupakan, dan mulai menatap laga berikutnya.

"Untuk hasil ini kami pasti belajar lagi dan mudah-mudahan pertandingan ke depan dapat meraih tiga poin," pungkasnya. **

Tags
arema fc, arema malang, julian guevara, gilbert alvarez, liga 1 2023, liga 1 indonesia