Helo Timor Leste

Mengalahkan PSM Makassar, Pelatih Marcelo Bakal Gunakan Stragei Saat Menghadapi Persib Bandung

Dodo Hawe - Olahraga -> Sepakbola
Jumat, 15 Dec 2023 13:16
    Bagikan  
SELEBRASI
persik official

SELEBRASI - Pemain Persik Kediri selebrasi setelah pemain belakang Anderson mencetak gol ke gawang Persib Bandung

HELOINDONESIA.COM - Laga pekan ke-23 Persik Kediri bakal menghadapi PSM Makassar di Stadion Brawijaya Kediri, Senin (18/12/2023) pukul 15:00 WIB.

Dalam laga kandang ini pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide bakal menggunakan strategi khusus untuk memenangi pertandingan.

Menghadapi lawan PSM Makassar, Persik bertekat meraih poin penuh di hadapan suporter fanatiknya Persikmania.

Baca juga: Karena Alasan Persikmania, Pemain asal Portugal Ze Valente Semangat Bergabung dengan Persik Kediri

Strategi yang digunakan pelatih Marcelo dalam laga menghadapi PSM Makassar bakal menggunakan strategi yang sama saat seperti menghadapi Persib Bandung.

Sebelumnya pelatih Marcelo pernah memuji penampilan anak asuhnya saat saat memenangi laga melawan Persib Bandung 0-2.

Persik bermain impresif, khususnya di lini tengah yang mampu membungkap pergerakan serangan dari Persib hingga mati langkah.

Baca juga: Persik Kediri Putus Rekor 14 Kali Menang Berturut-turut, Maung Memang Tak Layak Menang

Yang membanggakan pelatih Marcelo, malam itu Persik Kediri benar-benar membungkam suara para suporter yang sebelumnya bergemuruh di penjuru stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLI).

"Seperti prediksi kami laga berjalan sulit, namun mampu menyuguhkan penampilan yang maksimal," kata Marcelo Ropsidi serti dilansir Radar Kediri, Kamis (14/12/2023).

Dua gol yang dicetak Renan Silva dan Anderson benar-benar memberikan kejutan dari para pendukung skuad Macan Putih karena Persib tak mampu membalasnya.

Baca juga: Liga Timorense Belum Bergulir, Pembinaan Sepakbola di Timor Leste Menjadi Berhenti Ditempat

Marcelo memuju penampilan anak asuhnya terutama para pemain yang bermain di lini tengah seperti Renan Silva, Rohit Chand, Bayu Otto dan Ze Valente.

Berkat kekompakan dari empat pemain itu, Persik mendominasi permainan, hingga puncaknya mampu membangun serangan hingga membobol gawang Persib Bandung.

Selain jaga membangun serangan lini tengah Persik juga jago dalam bertahan dari serangan pemain pemain Persib seperti David da Silva dan Ciro Alves dan Sfano Beltrame.

Baca juga: Paulo Gally Tinggalkan Liga Timorense Dikontrak PSIS Semarang, Siapa Menyusul

Marcelo mengakui transisi yang dilakukan para pemain itu benar-benar bagus, namun yang pasti empat pemain itu mampu mematikan langkah striker Persib.

"Suplai bola dari pemain tengah ke David da Silva dan Ciro Alves dimatikan oleh lini tengah Persik," tambah Marcelo Rospide.

Untuk itu Marcelo memberi isyarat jika dalam laga menghadapi PSM Makassar nanti tidak menutup kemungkinan bakal menggunakan strategi seperti saat melawan Persib Bandung.

Baca juga: PSIS Semarang Resmi Tutup Transfer Pemain, Pemain Asing Gali Freitas dkk Tak Tergoyahkan

Pasca libur menghadapi Persib Bandung para skuad Macan Putih telah kembali kembali fokus untuk selanjutnya menghadapi PSM Makassar pada Senin (18/12/2023).

Para pemain sudah melakukan latihan taktikal dan finishing guna melatih ketajaman dan serangan ke kubu lawan hingga persik mampu menyelesaikan sisa laga sebelum jeda libur Pemilu 2024. **