Helo Timor Leste

PSIS Semarang Resmi Tutup Transfer Pemain, Pemain Asing Gali Freitas dkk Tak Tergoyahkan

Dodo Hawe - Olahraga -> Sepakbola
Kamis, 30 Nov 2023 15:28
    Bagikan  
BERLATIH
psis official

BERLATIH - Pemain PSIS Semarang, Gali Freitas dkk saat sedang berselebrasi setelah mencetak gol

HELOTIMORLESTE.COM - Laga PSIS Semarang vs PSS Sleman menjadi laga pekan ke-21 putaran kedua Liga 1 2023/2024 setelah merampungkan sesi transfer pemain.

Laga digelar di kandang skuad Mahesa Jenar, Stadion Jatidiri Semarang, Minggu (3/11/2023), menjadi salah satu laga menarik.

Laga itu menjadi tolok ukur keberhasilan PSIS Semarang dalam mengkolaborasikan pemain baru dan pemain lama.

Sejauh ini PSIS Semarang menghadirkan dua pemain lokal baru yakni Evan Dimas dengan status pinjaman dari Arema FC, dan Barnabas Sobor di datangkan dari Jayapura.

Baca juga: Pelatih Gilbert Sebut Awalnya Tak Ada Satupun yang Percaya Jika Gali Freitas Pemain Bagus

Sementera komposisi pemain asing PSIS sejak lama telah dievaluasi dan dinyatakan oleh CEO Yoyok Sukawi jika komposisinya sudah on the track.

Sejauh ini pemain asing skuad Mahesa Jenar memiliki 6 pemain asing dengan komposisi 1 pemain slot negara ASEAN dan 5 pemain slot negara bebas.

Dari semua pemain asing PSIS Semarang tiga pemain adalah pilar impor muka lama, antara lain Taisei Marukawa (Jepang), Carlos Fortes (Purtugal), Vitinho (Brasil).

Baca juga: PSIS Semarang Punya Peluang Tiga Besar Klasemen Sementara Liga 1 Indonesia 2023, Geser Bali United FC

Kemudian siasanya adalah Lucao, Boubakary Diarra dan Paulo Gali Freitas, merupakan pemain asing slot negara ASEAN asal Timor Leste.

Dari enam pemain asing itu mereka menjadi tulangpunggung PSIS Semarang dalam melakoni laga putaran kedua Liga 1 Indonesia 2023.

Taisei Marukawa, salah satu pemain asal Jepang yang memiliki posisi utama penyerang sayap kiri.

Namun selain itu pria berpostur 1,69 cm ini juga bermain di posisi lain seperti sayap kanan dan gelandang serang.

Baca juga: Penyebab Laga Persebaya VS PSIS Ditunda, Belum Ada Kepastian Main

Di Liga 1 2022/2023 kemarin Marukawa mengantongi tujuh gol dalam 33 pertandingan yang dia ikuti serta menjadi top skor PSIS saat itu.

Carlos Manuel dos Santos Portes (Carlos Portes), merupakan pemain berpostur 1,88 cm dengan posisi penyerang-depan-tengah, namun juga bisa bermain di posisi sayap kiri dan sayap kanan.

Prestasi Carlos Portes saat bersama Arema FC dia berhasil mencetak 20 gol dalam 31 laga, sampai pekan ini di Liga 1 2023/2024 dia sudah mengoleksi 9 gol.

Victor Guilherme dos Santos Carvalho (Vitinho) salah satu pemain bola asal Brasil yang memiliki posisi utama penyerang - sayap kanan, namun dia bisa bermain di posisi sayap kiri.

Baca juga: Makin Kuat, PSIS Semarang Dirumorkan Nambah Special Bungkus 2 Pemain U17

Vitinho merupakan bek tengah yang tangguh dimiliki PSIS Semarang, dia juga langsung menjadi wakil kapten Mahesa Jenar.

Musim ini ia memasuki tahun kedua berkarir sepakbola di Indonesia, yang sebelumnya merupakan pemain Persikabo 1973.

Meski berposisi sebagai bek di Liga 2022/2023 bersama Persikabo 1973 dari 31 laga yang dijalani dia masih bisa mencetak 3 gol.

Boubakary Diarra, merupakan gelandang bertahan asal Prancis merupakan pemain berdarah Mali, yang sempat membela timnas Mali U-20 di Piala Afrika U-20 2013.

Baca juga: Hadapi PSIS Semarang Begini Kondisi Persebaya Sekarang, Banyak Pemain Meninggalkan Sarang Bajol Ijo

Dia berposisi sebagai Gelandang-Gelandang bertahan, namun bisa bermain di posisi lain seperti gelandang tengah dan gelandang kiri.

Sebelum direkrut PSIS Semarang, Boubakary Diarra berkarier untuk Mosta di Liga Malta 2022-2023 dengan catatan 24 kali main dan menyumbang satu gol.

Paulo Domingos Gali da Costa Freitas adalah pesepak bola pertama Timor Leste di Liga Indonesia era Liga 1.

Gali Freitas merupakan mantan pemain Assakan FC di Dili Timor Leste dengan posisi utama sebagai penyerang- sayap kiri.

Selain itu Gali Freitas juga bisa menempati posisi sayap kanan dan gelandang serang, dengan gaya permainan yang impresif.

Baca juga: Evan Dimas Akan Bekerja Sama Dengan Gali Freitas, Carlos Fortes dan Dewangga Membangun Kekuatan PSIS

Pemain Timnas Timor Leste ini juga merupakan pemain yang cukup produktif dalam mencetak gol, selama bermain bersama PSIS Semarang dia sudah mengoleksi sebanyak 8 gol dengan 3 assist.

Jika dilihat dari materi memain asing di PSIS Semarang rata-rata merupakan pemain yang serba bisa, tidak hanya mampu bermain di satu posisi, namun di beberapa posisi.

Materi pemain dengan talenta serba bisa ini sangat menguntungkan pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius yang bisa melakukan banyak opsi dalam memainkan strategi permainan sepakbola.

Baca juga: Trio Maut PSIS Semarang Hadapi Bhayangkara FC di Liga 1 Indonesia, Termasuk Peran Gali Freitas

Terkat laga itu, PSIS kini menghadirkan sosok Evan Dimas dan Barnabar Sobor, sementara PSS Sleman sukses merekrut Elvis Kamsoba dan Ajak Riak.

Dalam laga nanti skuad Mahesa Jenar harus waspada dan bermain hati-hati untuk mewaspadai kebangkitan PSS Sleman.

Salah satunya PSS Sleman juga sukses melalui tren minornya tak menang di 10 laga terakhir menghadapi Barito Putra dengan skor 2-1.

Meski demikian patu diwaspadai, selain karena di latih pelatih baru Risto Vidakovic, PSS Sleman juga berbenah di putaran kedua ini dengan mendatangkan Elvis Kamsoba dari Burundi dan Australia.

Baca juga: Gali Freitas Terpilih Jadi Model Peragakan Jersey Baru PSIS Semarang Bernuansa Sejarah dan Keindahan Kota

Elvis Kamsoba merupakan pemain dengan posisi utama penyerang-sayap kanan, namun dia sanggup bermain di posisi lain di sayap kiri dan gelandang serang.

Sedangkan pemain jangkung 1,92 cm, Ajak Riak merupakan pemain asal Nairobi berkebangsaan Sudan Selatan dan Australia merupakan pemain dengan posisi penyerang-depan-tengah dan bisa bermain di posisi lain sayap kiri dan sayap kanan.

Kedua pemain ini baru pertama bermain di Liga 1 Indonesia sebelumnya bermain di South Melbourne.

Baca juga: PSIS Semarang Miliki Pemain Sayap Top Termasuk Gali Freitas, CEO Mengincar Ramadhan Sananta

Kedua pemain baru PSS Sleman tersebut harus menjadi kewaspadaan pemain PSIS Semarang dimana mereka baru pertama bermain di Liga 1 Indonesia.

Pelatih Gilbert sendiri mengaku respek dengan PSS Sleman, dan sudah mempersiapkan setelah lebih dari tiga pekan tidak bermain.

Dari komposisi pemain, PSIS Semarang juga besar kemungkinan akan tampil full team, terkecuali dengan Septian David Maulana yang sempat mengalami cedera di latihan. **